Senin, 25 Februari 2019

Tips dan Trik Ujian Nasional


Ujian Nasional

Ujian Nasional atau yang sering kita dengar dengan UN adalah ujian yang diadakan Negara secara Nasional kepada sekolah - sekolah di seluruh tanah air, mulai dari jenjang sekolah dasar, sekolah menengah pertama sederajat, maupun di sekolah menengah atas sederajat. 

Manfaat Ujian Nasional

Adapun tujuan suatu Negara mengadakan ujian ini, yaitu mengetahui tingkat kemampuan pelajar selama sekolah, salah satu faktor yang mempengaruhi kelulusan dari pelajar, dan sebagai salah satu patokan untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi.

Tips - Tips Menghadapi UN

Berikut tips - tips dalam menghadapi ujian nasional :
1. Kuasai materi yang di ujiankan jauh hari sebelum melaksanakan ujian nasional
2. Mengulang sekilas materi ujian sebelum ujian
3. Meminta do'a kepada orang tua dan guru demi kelancaran ujian
4. Persiapkan alat ujian sebelum berangkat ke sekolah seperti kartu ujian dan alat ujian lainnya
5. Memulai ujian dengan basmallah (bismillahirrahmanirrahim) dan berdo'a
6. Mengecek kelengkapan soal yang didapat
7. Kerjakan dahulu soal yang dianggap mudah
8. Jika sudah selesai dan masih menyisakan waktu, periksalah terlebih dahulu jawaban ujian anda
9. Yakin pada kemampuan diri sendiri, jangan mencontek ke kanan ke kiri
10. Tawakkal (Serahkan semua hasil yang kita kerjakan kepada Allah SWT)

3 Trik UN :

1. Datang
2. Kerjakan
3. Lupakan

Demikianlah sekilas tips dan trik seputar ujian nasional, semoga bermanfaat. 

Tidak ada komentar: